https://media.istockphoto.com/photos/two-graphic-designer-brainstorming-meeting-and-drawing-on-graphics-picture-id1269045922?b=1&k=20&m=1269045922&s=170667a&w=0&h=d8-cBD03aH6DjWvLCGDfJKEG2fzPwataSKTDzUKfx38=

Bagi kamu para pecinta dunia desain grafis, pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya UI dan UX designer. Apalagi saat ini, UI dan UX desainer sedang banyak diminati oleh banyak orang. Jika kamu sudah sering mendengar tentang UI dan UX designer, sudah tau kah kamu apa perbedaan UI dan UX designer?  

Tapi sebelum mimin membahas tentang perbedaan UI dan UX designer, mimin akan jelaskan dulu pengertian UI dan UX desain terlebih dahulu, agar kamu semakin paham dengan dunia UI dan UX yang belakangan ini semakin banyak peminatnya.

Pengertian UI dan UX

UI atau kepanjangan dari User Interface merupakan tampilan visual design sebuah sistem aplikasi atau website. Tampilan tersebut dibuat guna memungkinkan pengguna atau pengunjung terhubung dan berinteraksi dengan suatu produk. UI juga bertujuan menciptakan ikatan emosional dengan pengguna melalui desain yang menarik dan indah. 

Sedangkan UX, atau kepanjamgan dari User Experience merupakan proses mendesain produk melalui pendekatan pengguna. UX bertujuan untuk meningkatkan kepuasan pengguna disebuah situs atau aplikasi tertentu melalui interaksi antara pengguna dan produk. UX desain meliputi penentuan branding, konten, dan juga copywriting sebuah situs atau aplikasi. 

Nah, setelah kamu mengetahui pengertian UI dan juga  UX desain, saatnya kita masuk ke pembahasan yang sesungguhnya yaitu perbedaan UI dan UX designer.

Tujuan UI dan UX

Perbedaan yang pertama adalah tujuan dari UI dan UX sendiri. Pernahkan kamu mengunjungi sebuah website atau aplikasi yang tampilannya sangat menarik dan indah? Jika pernah, begitulah tujuan dari UI desain. UI designer bertanggungjawab untuk membuat tampilan dari sebuah situs atau aplikasi. Itulah sebabnya makin banyak situs dan juga aplikasi yang memiliki tampilan yang menarik dan juga indah, karena ada seorang UI designer yang membuatnya.

Sementara seorang UX designer bertanggungjawab untuk memastikan sebuah situs atau aplikasi tersusun dengan baik sehingga pengguna atau pengunjung mudah berpindah dari halaman yang satu ke halaman lainnya. Seorang UX designer juga harus menentukan branding, konten dan juga copywriting dari sebuah situs atau aplikasi.

Proses Desain

Selain memiliki tujuan yang berbeda, tentunya proses desain UX dan juga UI pasti berbeda.

Proses desain UX berdasarkan riset pengguna sehingga menghasilkan produk yang disukai, diminati serta dibutuhkan oleh target penggunanya. Setelah riset dilakukan, UX designer akan merancang sketsa dengan wireframe dan prototype.  Proses desain UX juga terbilang ribet, karena proses desainnya melalui banyak tahapan dan membutuhkan peran banyak pihak, termasuk UX researcher. UX berfokus pada manajemen dan juga analisis proyek melalui seluruh fase, mulai dari ideation, development, dan delivery.

Dalam proses desainnya, UI designer juga melakukan riset untuk mengerjakan desainnya. Namun riset yang dilakukan berbeda dengan UX designer. Riset yang dilakukan oleh UI designer adalah riset desain yang berguna untuk merancang model desain dengan membuat mockup. UI designer berfokus pada komponen teknis untuk menghasilkan komponen desain untuk sebuah produk pada situs atau aplikasi.

Elemen

Setiap desain pasti membutuhkan elemen untuk melengkapi sebuah desain, begitu juga dengan UI design dan juga UX design. Dalam pembuatannya, UI design membutuhkan Animasi, typography, warna, video, buttons, dan elemen pendukung lainnya. Sedangkan UX designer membutuhkan Usability, navigasi, struktur desain, fitur-fitur, interaction design, dan lain – lain untuk desainnya.

Software

Software yang digunakan oleh UI designer dan UX designer juga berbeda. Biasanya UI designer menggunakan software seperti Flinto, Principle, Frames X, dan Adobe illustrator karena desain yang dibuat berhubungan dengan desain grafis.

Sedangkan UX designer menggunakan software seperti Sketch, InVision, Figma, Adobe XD, dan Axure untuk pembuatan desainnya karena desain yang dibuat berhubungan dengan prototyping.

Skill

Setiap pekerjaan pasti membutuhkan skill atau kemampuan yang memumpuni agar tugas yang diberikan dapat diselesaikan dengan baik. Skill yang dibutuhkan seorang UI designer biasanya adalah desain grafis, design branding, creative thinking, dan convergent thinking. Skill tersebut harus dimiliki oleh desainer UI dalam mendesain tampilan produk agar terlihat menarik dan mudah untuk interaksi. Sedangkan UX designer membutuhkan skill seperti riset, analytical thinking, problem solving, critical thinking, dan creative thinking

Nah, itu adalah perbedaan dari UI designer dan juga UX designer, semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam memahami perbedaan UI dan UX designer. 


Demikian artikel ini kami buat referensi akurat yang telah kami analisa dan ringkas kembali sehingga dapat dibaca serta bermanfaat untuk para pembaca.

Hubungi  Retina Production  jika membutuhkan jasa/layanan di bidang multimedia.

Retina Production , “Kami Jadikan Momen Anda Abadi Selamanya”

Kontributor :  Nurul Qomariyah R